Dana Insentif Fiskal Untuk Tekan Laju Inflasi di Paser

Thu, 9 Nov 2023 10:16:29 | author Simpul Media
Bupati Paser Terima Dana Insentif Fiskal Rp10,9 Miliar dari Kemenkeu RI. (Dok. Ist/Prokopim Paser)
Bupati Paser Terima Dana Insentif Fiskal Rp10,9 Miliar dari Kemenkeu RI. (Dok. Ist/Prokopim Paser)

Pemkab Paser Manfaatkan Dana Insentif Fiskal Untuk Beberapa Program Yang Tengah Dijalankan Sebagai Bentuk Pengendalian Inflasi di Daerah

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser, Fahmi Fadli mengungkapkan mengenai dana insentif fiskal yang diterima Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser bakal dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja Pemkab guna menekan laju inflasi di daerah.

Sekedar diketahui, Dana insentif fiskal itu diberikan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia (RI) untuk kategori daerah yang mampu mengendalikan inflasi. kabupaten Paser satu diantara 34 Kabupaten/kota yang kebagian dana insentif fiskal. Besaran dana insentif fiskal yang diterima Kabupaten Paser sebesar Rp10,9 miliar.

Fahmi membeberkan beberapa program yang tengah dijalankan sebagai bentuk pengendalian inflasi di daerah, diantaranya sidak pasar, menggelar bazar UMKM, bazar pasar murah disetiap kecamatan, pemberian bantuan bibit, dan menyediakan outlet pangan.

“Penggunaan CPP (cadangan pangan pemerintah) milik Pemkab Paser berpengaruh besar untuk mengendalikan pasokan dan harga. Ini terus dilaksanakan badan ketahanan pangan dan dibantu ongkos angkut melalui dana Belanja Tidak Terduga (BTT),” Kata Fahmi.

Bupati Paser, Fahmi Fadli menghadiri acara penyerahan insentif fiskal secara simbolis untuk 34 Kabupaten/kota di Gedung suasana Bhakti Praja, Kemendagri RI, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023) lalu

Dalam mengendalikan inflasi juga tak terlepas dari peran stakeholder dalam memastikan ketersedian bahan pokok dan menjaga stabilitas harganya. Tidak sedikit juga peran dari Polres Paser, Kodim 0904 dan Kejaksaan Negeri Paser dalam mendukung kinerja Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Paser.

hal itu juga dianggap termasuk program jangka panjang yang bakal berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat. Ia katakan, untuk tahun 2024 ditargetkan Kabupaten Paser sudah mampu memproduksi bahan pokok secara mandiri.

“Upaya ini termasuk juga untuk program jangka panjang agar Paser bisa meningkatkan produksi pangan sendiri melalui program kemandirian pangan sehingga tidak bergantung pasokan dari luar daerah,”pungkasnya.

Sekedar informasi, penyerahan insentif fiskal secara simbolis untuk 34 Kabupaten/kota berlangsung di Gedung suasana Bhakti Praja Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Jakarta Pusat, Senin (6/11/2023) lalu.

(MS03/adv/ksp)

BACA JUGA

News Feed

Sulit Memutus PKS dengan Buyer, Alasan Tak Bangun Pabrik Minyak Goreng di Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kelapa sawit tumpah ruah di Kabupaten Paser. Namun belum memiliki pabrik minyak…

Realisasi APBD Paser Tahun Anggaran 2021 Capai 89,95 Persen

SIMPUL.MEDIA, Paser – Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) terhadap pelaksanaan APBD Kabupaten Paser Tahun Anggaran 2021,…

Air Sumur Bor di Desa Krayan Bahagia Diduga Mengandung Minyak Bumi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Paser menduga semburan saat dilakukan galian sumur…

Zulfikar: Enggak Ada Matinya

SIMPUL.MEDIA, Paser – Kapster atau penata rambut, baik pangkas, salon dan barbershop yang saat ini…

Tingkatkan Pemahaman dan Keahlian Penata Rambut, Komunitas Barbershop di Paser Gelar Workshop

SIMPUL.MEDIA, Paser – Guna memperdalam atau meningkatkan kemampuan dan upgrade ilmu hair style artist, Komunitas…

Posko Jaga Berdiri, Perusahaan Sebut Sangat Mengganggu Aktivitas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Saat ini tengah dilakukan pengerukan oleh PT Bara Setiu Indonesia (BSI) di…

Syarat PCR dan Antigen Dihapus, Tak Pengaruhi Okupansi Hotel Kyriad Sadurengas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Pemilik usaha penginapan atau hotel dapat bernapas lega. Pasalnya, tingkat okupansi atau…

Pegawai Pemerintah Dilarang Urus Parpol

SIMPUL.MEDIA, Paser – Mulai pegawai tidak tetap (PTT), pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) hingga…

Pemekaran DOB Paser Selatan, Pemkab Paser Kembali Lakukan Kajian

SIMPUL.MEDIA, Paser – Calon Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Paser terus digaungkan. Teranyar melakukan audiensi…

Cegah Penambangan Masuk Pasir Mayang, Warga Bangun Posko Jaga Tapal Batas

SIMPUL.MEDIA, Paser – Secara gotong-royong warga Desa Pasir Mayang Mayang mendirikan pondok jaga tapal batas,…

error: Content is protected !!