Jalan Penghubung Desa Pait – Desa Kepala Telake Mulai Dikerjakan

Sun, 7 Jul 2024 20:26:43 | author Simpul Media
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 
Kondisi jalan antar Desa yang saat ini tengah dilakukan pengerjaan (Dok. Ist) 

SIMPUL.MEDIA, Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Turun Langsung Meninjau Pelaksanaan Pengerjaan jalan penghubung Desa Pait, Kecamatan Long Ikis menuju Desa Kepala Telake, Kecamatan Long Kali. Sabtu (6/7/2024).

Usai peninjauan tersebut Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser, Asnawi. Mengatakan, Saat ini Pemerintah Kabupaten Paser tengah memulai pelaksanaan pembangunan jalan serta pembangunan jembatan yang menghubungkan Desa Pait Kecamatan Longikis sampai menuju Desa Kepala Telake Kecamatan Longkali.

“Pembangunan jalan dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah mulai progres pengerjaan,” Ujar Asnawi, Senin (8/7/2024)

Asnawi menjelaskan, perbaikan dilakukan secara bertahap. Akses jalan yang dikerjakan tersebut melewati enam desa, yakni Desa Long Gelang, Desa Tiwei, Desa Belimbing, Desa Pinang Jatus, Desa Perkuwen dan Desa Muara Lambakan.

Dengan demikian, pembangunan jalan tersebut dibagi menjadi beberapa segmen yakni segmen Pait menuju Tiwei sepanjang 11 kilometer (km). Pada segmen itu sudah diperbaiki sejauh 9,7 km dan menyisakan 1,9 km lagi yang dalam proses perbaikan.

Sementara untuk segmen Tiwei Belimbing sejauh 7,8 km, sudah diperbaiki kurang lebih 4,5 km, menyisahkan 2,5 km jalan yang masih rusak. Segmen Belimbing Pinang Jatus sejauh 7,6 km, sudah diperbaiki sejauh 5,3, dan menyisakan 2,3 km. Untuk Segmen Pinang Jatus Perkuwen sejauh 7,3 km, baru sebagian yang diperbaiki. Tahun ini, sudah dianggarkan sebesar Rp19 miliar lebih peningkatan badan jalan pada segmen itu. Segmen Perkuwen Muara Lambakan sejauh 7 km, sebagian sudah aspal.

“Jalur dari Desa Pait menuju Desa Kepala Telake sudah diperbaiki secara bertahap, pembangunan jalan pada segmen Muara Lambakan ke Telake akan dikerjakan tahun ini dengan anggaran sebesar Rp10 miliar lebih,” Jelasnya.

Selanjutnya masih terdapat pembangunan Jembatan Sungai Sangar. Jika pembangunan jembatan tersebut selesai, maka dalam pelaksanaan percepatan pembangunan juga bisa semakin cepat.

Disampaikan, pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya masyarakat Desa Muara Lambakan dan Desa Kepala Telake.

“Dengan jalan yang baik, Pemerintah Kabupaten Paser berharap semoga perekonomian dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Sehingga apa yang dicita-citakan Bupati Paser, Paser yang Maju, Adil, dan Sejahtera akan terwujud,” Bebernya (DCs)

Pewarta : */ Ahmad Fakhrul A.
Editor :  A.R. Maulana

 

BACA JUGA

News Feed

Kembali Terulang, Belasan Tahanan Polresta Balikpapan Kabur dari Sel

SIMPUL.MEDIA, Balikpapan – Jelang penghujung 2022, sebanyak 11 tahanan Polresta Balikpapan kabur dari sel tahanan,…

Sumbangsih Paser ke Negara Sangat Besar

SIMPUL.MEDIA, Paser – Diusia 63 tahun Kabupaten Paser, Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor mengharapkan kinerja…

Tanggung Jawab SMSI dan Bisnis Media di Tahun Politik

Oleh: Mohammad Nasir* Stabilitas politik nasional menjadi perhitungan penting bagi kalangan pebisnis, investor, dan perusahaan…

Warisan Budaya Tak Benda Asal Paser Kembali Diusulkan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sejumlah objek budaya di Kabupaten Paser segera diusulkan lagi oleh Pemerintah Kabupaten…

Perayaan Nataru dan Hari Jadi Ke-63 Kabupaten Paser, Yenni Eviliana Sebut Momentum Evaluasi Diri

SIMPUL.MEDIA, Paser – Perayaan Natal 2022 disambut penuh suka cita dan menjadi momentum evaluasi diri…

Yuk! Kunjungi Bazar Buku Murah di Perpustakaan Paser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Puluhan ribu buku dari berbagai kategori dijajakan dalam Paser Book Fair 2022…

Nataru di Paser, Ada Layanan Bengkel Gratis di Pos Terpadu

SIMPUL.MEDIA, Paser – Sebanyak 250 Personel gabungan disiagakan dalam pengamanan Natal 2022 dan tahun baru…

HUT ke 39 RSUD Panglima Sebaya, Komitmen Tingkatkan Pelayanan

SIMPUL.MEDIA, Paser – Berakhir sudah rangkaian HUT ke 39 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panglima…

Edukasi 4 Konsensus Kebangsaan, Sosbang Yenni di Desa Muser

SIMPUL.MEDIA, Paser – Rasa cinta tanah air harus selalu menggelora bagi rakyat Indonesia. Semangat patriotisme…

Sosbang di Desa Suweto Paser, Yenni Pesan Tak Mudah Terprovokasi

SIMPUL.MEDIA, Paser – Semua pihak dapat berperan dalam menyebarluaskan atau memberikan edukasi kembali kepada masyarakat,…

error: Content is protected !!